eXTReMe Tracker

Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi pengguna notebook/netbook


Hey, udah lama ngak posting di blog, karena banyaknya tugas sekolah yang harus diselesaikan, baik kali ini saya posting sesuatu yang sangat sederhana, saya harap bisa bermanfaat bagi banyak orang. Baik langsung aja ke topik, berikut ini hal-hal yang harus diperhatikan bagi pengguna laptop.


1. Jangan memakai laptop di tempat bersuhu tinggi/panas.


Memakai laptop di tempat yang panas sangat berbahaya bagi perangkat keras laptop, seperti mainboard, harddisk, CPU dll, yang bisa membuat laptop rusak parah. Jadi saran saya, jika anda ingin menggunakan laptop anda sebaiknya di tempat yang sejuk, disamping baik bagi laptop, juga baik juga untuk penggunanya.

2. Jangan diatas kasur atau sejenisnya.

Memakai laptop diatas kasur atau sejenisnya dapat menghambat keluarnya panas laptop, sehingga akan mempengaruhi perangkat kerasnya. Usahakan pakailah laptop anda di tempat seperti diatas meja atau tempat yang nyaman tanpa membahayakan kondisi laptop anda.



3. Jangan terlalu lama menggunakan laptop

Sama seperti manusia, laptop juga butuh istirahat agar sistem dan perangkatnya lebih tahan lama.





4. Perbanyak makan dan minum yang mengandung vitamin A dan olahraga teratur

Terlalu lama menggunakan komputer dapat menurunkan kondisi tubuh, terutama kondisi mata anda, jadi perbanyaklah makan dan minum yang bervitamin seperti wortel, serta olahraga secara teratur agar menjaga stamina tubuh.


5. Disk Defragment

Mungkin sebagian pengguna laptop masih bingung dengan apa itu "Disk Defragment", bukan ? Disk Defragment adalah Proses yang dilakukan oleh utilitas pada sistem operasi Microsoft Windows yang bernama Disk Defragmenter untuk meningkatkan kecepatan akses data pada harddisk dengan melakukan pengaturan ulang file yang tersimpan di dalamnya. Berikut cara untuk melakukan defrag
a. Klik tombol start,
b. Klik all program
c. Klik Accesories, lalu pilih system tools, pilih Disk Defragmenter.
d. Pilih drive yang ingin anda defrag, misal C:
e. Klik analize, setelah selesai menganalisis, klik defrag.
Anda juga bisa menggunakan aplikasi defrag yang banyak tersebar di internet.

6. Disk Clean Up

Disk Clean Up bertujuan untuk memadatkan data disk yang sudah lama tidak terpakai agar menambah kecepatan akses data disk dan menambah free space disk.
Bagaimana cara menggunakan disk cleanup????

a. click start pada task bar
b. click All program

c. cari accessories
d. click system tools

e. Temukan Disk cleanup dan click untuk masuk ke jendelanya
f. Biasanya akan ada kotak dialog, yang menanyakan apakah anda ingin menghapus temporary files dari user yang mana atau pilih dari semua user, jika tidak ada kotak dialog seperti ini, maka langsung saja ke langkah ke tujuh
g. Pilih drive mana yang ingin anda bersihkan klik ok

drive,harddrive,select drive

h. tunggu hingga proses kalkulasi selesai
i. Setelah itu anda bisa memilih file apa saja yang bisa anda hapus secara permanent, jika merasa tidak memerlukan lagi maka jangan ragu untuk menghapusnya, tenang saja aman kok untuk sistem anda

disk cleanup


nah kini harddisk anda sudah bersih dari file-file yang tidak terpakai, jadi selamat mencoba.


7. Jangan terlalu install aplikasi
Install terlalu banyak aplikasi dapat membuat sistem laptop anda menjadi lambat, jadi lebih baik anda install aplikasi yang penting saja.

8. Battery optimizer
Terkadang banyak pengguna laptop mengeluh karena laptop cepat lowbat, untuk mencegah hal itu, anda bisa menggunakan aplikasi battery optimizer yang berfungsi mengatur penggunaan baterai laptop anda. 
Link download >>> click here

9. Update antivirus

Update antivirus bertujuan untuk memperkuat antivirus di laptop anda, jadi updatelah antivirus anda saat anda konek dengan internet atau di waktu luang anda.




10. Jangan simpan di sembarang tempat
Hal ini harus anda perhatikan agar laptop anda aman dari si tangan panjang (pencuri).

11.Jagalah kebersihan
Kebersihan laptop sangat penting, disamping indah kelihatan, juga agar menjaga kondisi laptop anda.

Itulah yang harus diperhatikan bagi pengguna laptop,semoga bermanfaat bagi kalian :)


loading...
Labels: Info, Komputer, Teknologi, tips dan trik

Thanks for reading Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi pengguna notebook/netbook. Please share...!

0 Comment for "Hal-hal yang perlu diperhatikan bagi pengguna notebook/netbook"

1. Berkomentarlah dengan baik dan sopan
2. Dilarang keras SPAM + Live Link!!!
3. Jika copy paste, harap cantumkan link sumber
4. Kritik dan saran sangat diperlukan

loading...
Back To Top